Logitech G600 Gaming Mouse

Saat ini mungkin mouse-mouse keluaran Razer adalah yang terpopuler di kalangan pecinta game MMORPG. Untuk itu Logitech sebagai salah satu produsen mouse ternama mengeluarkan satu lagi produknya untuk menyaingi Razer di bidang gaming mouse. Gaming mouse terbaru keluaran Logitech tersebut diberi nama G600. Mouse ini memiliki 12 tombol di sisi kiri yang dapat diprogram. Juga terdapat tombol khusus di bagian atas yang dinamakan "G shift", yang memungkinkan para pemain untuk merubah pemetaan fungsi tombol dengan cepat.

Logitech G600 memiliki desain dan fitur high-end seperti waktu respon sekitar 1 ms (millisecond), sensor laser yang dapat diprogram dengan sensitifitas maksimum hingga 8600 dpi (dot per inch), juga terdapat memori internal untuk menyimpan profil pemetaan tombol dari pengguna. Dalam desainnya Logitech juga menaruh silikon di permukaan mouse yang berfungsi sebagai anti gesek dan juga memperhalus gerakan. Backlighting LED-nya juga dapat dirubah-rubah warnanya sesuai keinginan pengguna.

Dengan mouse canggihnya ini, Logitech berharap para pemain MMORPG akan mendapatkan kepuasan dan pengalaman baru saat memainkan game-game favorit mereka.

gambar dari : logitech.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FotoSketcher Portable : Mengubah Foto Menjadi Karya Seni

Samsung Galaxy S4 Di Pecundangi Lenovo Ideaphone K900

Patungan Membeli Game di Lynx2Games.com